Jabar Seleksi Duta Dekranas Award

Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas)

JABARTODAY.COM – BANDUNG

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Barat Netty Heryawan memberikan apresiasi setinggi-tingginya pada 16 perajin dari 13 kabupaten dan kota di Jabar pada Sosialisasi Dekranas Award dan Workshop Pengembangan Produk 2012 di Bandung (25/9). Para perajin dipilih melalui serangkaian melalui proses dan pembinaan untuk kemudian menjadi duta Jawa Barat di ajang Dekranas Award, Oktober 2012 ini.

Pada kesempatan itu, Netty berkesempatan untuk memberikan motivasi dan wawasan kepada para perajin. Menurutnya, usaha ekonomi kreatif memiliki daya banting luar biasa, lebih kuat dari industri-industri besar pada umumnya.

“Pemerintah pusat juga memiliki perhatian pada usaha ekonomi kreatif, terbukti dengan adanya kemenetrian khusus yang menangani itu,” ujarnya. Netty menganggap usaha ekonomi kreatif adalah sebuah solusi untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat.

“Untuk itu, kita perlu mengubah mindset bahwa mencari penghidupan bukan hanya di sektor formal. Bahkan, industri kreatif bukan hanya soal melestarikan budaya tetapi juga adalah sebuah usaha penyerapan tenaga kerja, apalagi kita akan segera menghadapi era perdagangan bebas,”  ujarnya.

Dekranas Award, imbuh Netty, merupakan sebuah apresiasi dan usaha untuk mengangkat kreativitas dan budi daya lokal serta memberikan nilai tambah sebuah produk. “Ini juga sebagai upaya untuk melihat produk unggulan Jawa Barat,” tambah dia.

Lebih jauh Netty menyebutkan ada beberapa hal yang menjadi persyaratan khusus mengapa sebuah produk kerajinan terpilih. Salah satunya menyangkut pengolahan limbah yang dianggapnya sangat penting. Yakni, limbah harus bisa didaurulang dan ramah lingkungan.

Produk-produk yang dipresentasikan dalam acara sosialisasi ini meliputi kain, bordir, mosaik batik, kerang, ayaman, paralon, kayu, dan lain-lain. Rencananya, produk-produk ini akan mendapatkan advokasi dari Dinas Perindustrian dan Perdagangan untuk urusan hak cipta.(NJP)

Related posts