Yance Langsung Tancap Gas

JABARTODAY.COM – BANDUNG

Irianto MS Syaifuddin langsung tancap gas usai mendaftar sebagai Calon Gubernur Jawa Barat. Cagub dari Partai Golkar yang akrab disapa Kang Yance itu, melakukan silaturahmi ke beberapa wilayah di Jabar.

Menurut Wakil Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Jabar Pulihono, hal itu memang kebiasaan Yance dan telah dilakukan sejak dulu, ketika dirinya menjabat sebagai Bupati Indramayu.

“Iya memang, pasca pendaftaran kemarin (Sabtu) pak Yance langsung melakukan aktivitasnya seperti biasa. Beliau melakukan silaturahmi ke beberapa daerah di Jawa Barat. Silaturahmi ini memang sebuah kebiasaan pak Yance sejak dulu,” katanya, saat ditemui di kantor DPD Partai Golkar Jabar, Jalan Maskumambang, Selasa (14/11).

Puli juga menyatakan, bahwa Yance akan terus melakukan silaturahmi kepada masyarakat dan para tokoh di Jabar.

“Kegiatan silaturahmi tersebut akan terus dilakukan, karena memang kegiatan beliau sehari-hari,” ujarnya. Di kesempatan tersebut, Puli juga menyampaikan Yance sedang mengunjungi Cianjur, tepatnya Kecamatan Cikalong Kulon, untuk menghadiri khitanan massal, dilanjutkan dengan ziarah ke Cikundul.

Setelah melakukan ziarah kubur, rencananya Yance akan melakukan silaturahmi kepada para petani jaring apung Waduk Cirata, Kecamatan Cikalong Kulon. “Setelah itu, beliau akan menghadiri silaturahmi dan deklarasi relawan KABAYAN,” tutupnya. (AVILA DWIPUTRA)

Related posts