jabartoday.com/netJABARTODAY.COM – BANDUNG — Setelah memimpin Kamar Dagang dam Industri (Kadin) Kota Bandung selama 2 periode, yaitu 2006-2011 dan 2011-2016, pada 1 Juni 2016, Kadin Kota Bandung memiliki pemimpin anyar. “Pemilihan dan penentuan Ketua Kadin periode 2016-2021 berlangsung pada 1 Juni 2016,” tandas Ketua Kadin Kota Bandung, Deden Y Hidayat, di Graha Kadin Kota Bandung, Jalan Talagabodas 31 Bandung, Kamis (12/5).
Dikatakan, dalam acara yang bertema Pengembangan Peran dan Fungsi Kadin Sebagai Penggerak Ekonomi Nasional uang Berkelanjutan itu, pihaknya mengundang para anggota untuk memberikan suaranya. Jumlah anggota yang diundang, sebut Deden, sekitar 1.100 anggota.
Soal kandidat, Deden mengungkapkan, sejauh ini, belum ada nama yang mendaftar. Pendaftaran calon ketua hingga H-7 Musyawarah Kadin Kota Bandung,” tutupnya. (ADR)