Untuk menunjang kecepatan dan memudahkan pekerjaan, setelah secara resmi di mulainya gelaran TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-108 Kodim 0605/Subang Tahun Anggaran 2020, di Desa Cintamekar, Kecamatan Serangpanjang, Kabupaten Subang, sejumlah alat berat pun diterjunkan.
Menurut Dandim 0605/Subang selaku Dansatgas TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang Tahun 2020, Letkol Arh Edi Maryono menuturkan,” mulai sejak secara resmi di bukanya TMMD secara serempak, semua potensi pendukung di kerahkan dan di siapkan untuk “Beraksi” menuntaskan dan mempercepat semua program TMMD yang telah di rencakan , sehingga dapat selesai tepat waktu dan tepat sasaran,” jelasnya, Senin (27/07/2020).
Memasuki hari ke-27 operator alat berat pun masih semangat menyelesaikan sasaran proyek pembukaan jalan baru sepanjang 8,5 Km yang sudah mencapai progress 95 persen. Terlihat beberapa alat berat sedang beroperasi di beberapa titik pada pembukaan jalan yang sudah mulai terlihat hasilnya, lebar dan kokoh.
Untuk itu di harapkan antara Tim Satgas TMMD Ke-108 Kodim 0605/Subang dan masyarakat tetap saling bekerja sama bahu-membahu dan di dukung oleh alat berat yang modern dapat menyelesaikan tugas dengan baik dan tuntas. (*)