Tahun Ini, Pemudik Kembali Bertambah. Ini Perkiraan Jumlahnya

(jabartoday.com/ISTIMEWA)

JABARTODAY.COM – BANDUNG — Di Indonesia terdapat sebuah tradisi yang berlangsung setiap tahun, melakukan perjalanan mudik menyambut Idul Fitri. Pada momen Idul Fitri 2018, perkiraannya, volume pemudik mengalami kenaikan jumlah.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan prediksinya bahwa Idul Fitri tahun ini, jumlah pemudik sangat berpotensi bertambah, baik yang menggunakan kendaraan pribadi, maupun moda transportasi umum, semisal bus, kereta, temasuk angkutan udara dan perairan. Khusus pemudik berkendara roda dua, kementerian ini memperkirakan jumlahnya mencapai 8,5 juta pemudik.

Prediksi kenaikan pun terjadi pada angkutan km jenis bis, yaitu 1,76 persen atau menjadi sekitar 8 juta pemudik. Begitu pula dengan pemudik yang menggunakan kendaraan jenis mobil pribadi dan penumpang. Perkiraannya, meninggi 16,19 persen atau menjadi 3,7 juta pemudik. Sementara untuk kereta, prediksinya, volume penumpang naik 5 persen.  (win/dtc)

Related posts