Perkuat Pasar, Honda Rilis New Mobilio

All New Honda Mobilio
jabartoday.com/erwin adriansyah
JABARTODAY.COM – BANDUNG —Memasuki 2017, PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) honda mobil tetap mencanangkan pertumbuhan bisnis. Data Gabungan Indukstri Kendaraan Bermotor (Gaikindo) menunjukkan, total penjualan mobil periode Januari-November 2016 mencapai 1.187.106 unit. Khusus PT HPM, pada periode itu, angka penjualannya 185.438 unit.
Optimisme dan pencanamgan pertumbuhan bisnis pun diyargetkan PT Honda Bandung Center (HBC), main dealer PT HPM area Jabar-Banten. “Kami optimis tahun ini kinerja lebih baik. Selama 2016, penjualan seluruh varian Honda di Jabar-Banten mencapai 24.067 unit. Angka itu merupakan kontribusi beberapa produk unggulan, yaitu Mobilio, Brio, HRV, dan BRV,” tandas Ang Kok Bin, Presiden Direktur PT HBC, pada peluncuran All New Honda Mobilio di Trans Studio Mal (TSM), Jalan Gatotsubroto Bandung, Selasa (17/1).
Untuk merealisasikan optimisme itu, Ang Kok Bin mengemukakan, pihaknya merilis All New Honda Mobilio sebagai varian teranyarnya. Pihaknya optimis bahwa All New Honda Mobilio, yang berharga jual Rp 193,5 juta untuk tipe S Manual, Rp 214 juta tipe E Manual, Rp 225 juta tipe E CVT, Rp 237.juta tipe RS Manual, dan Rp 247,5 juta tipe RS CVT, mendapat respon positif.
Optimisme itu, tegas Ang Kok Bin, bukan tanpa dasar. Menurutnya, sejak pertama kali beredar di Jabar pada 2014 sampai Desember 2016, penjualan Mobilio menunjukkan trend positif. Volumenya, sebut dia, mencapai 161.402 unit. (win) 

Related posts