
Jabartoday.com-Jakarta. Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) menyerukan agar hak ekonomi rakyat harus dilindungi dengan menciptakan lapangan kerja untuk rakyat dan memprioritaskan tenaga kerja dalam negeri.
“Korupsi telah merampas hak-hak dasar hidup rakyat hak ekonomi, hak pendidikan, kesehatan, pekerjaan, pangan dan papan,” tegas Koordinator MN KAHMI Prof. Dr. R. Siti Zuhro dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Hotel Diradja Mampang Jakarta Selatan, Sabtu (7/4/2018).
Peneliti senior LIPI itu mengajak ajar semua elemen bangsa menciptakan kemandirian ekonomi dan melindungi rakyat kecil.
“Ciptakan kemandirian ekonomi dengan melindungi hak-hak ekonomi petani, nelayan dan usaha kecil serta ciptakan kemandirian ekonomi dengan mengembangkan industri yang berbasis pada produk-produk ekonomi rakyat,” papar peneliti LIPI ini.
Ia juga mengajak seluruh fungsionaris, anggota KAHMI serta seluruh elemen bangsa untuk bahu membahu turun tangan dengan gerakan cinta NKRI. (ruz)