Galang dan Ammar Raih Prestasi Nasional 2018

JABARTODAY.COM-KUNINGAN. Dua mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Kuningan (Uniku), Galang Adhitia Mahardhika dan Ammar Chania berhasil meraih prestasi di kancah nasional. Galang yang merupakan mahasiswa dari Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) berhasil meraih juara II (Runner Up) Speech Contest ECS di Universitas Siliwangi (Unsil) Tasikmalaya. Sedangkan, Ammar Chania dari Prodi Pendidikan Ekonomi (PE) berhasil meraih juara II Lomba Cerita Inspiratif Nasional yang diselenggarakan di Universitas Islam Negeri Alauddin Makasar. Mereka berdua berhasil memboyong juara II nasional itu ke kampus kebanggaan masyarakat Kabupaten Kuningan.

“Alhamdulillah, atas raihan prestasi yang berhasil diraih oleh dua (2) mahasiswa dari FKIP Uniku. Sujud syukur kehadirat Allah SWT atas nikmat dan anugerah ini. Ibu bangga atas capaian raihan prestasi yang berhasil diraih oleh Galang dan Ammar di tingkat nasional yang berhasil masing-masing meraih juara II,” kata Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Yeyen Suryani, M.Pd., saat dimintai keterangannya, Jum’at (28/09/2018).

Yeyen mengatakan, dengan raihan prestasi yang berhasil diraih oleh dua (2) mahasiswa dari FKIP Uniku itu dapat memberikan dorongan semangat bagi mahasiswa dan mahasiswi FKIP khususnya dan pada umumnya mahasiswa dan mahasiswi Uniku lainnya untuk berprestasi lagi, baik itu dibidang akademik maupun non akademik. (sep)

Related posts