Daya tarik dan potensi wisata yang dimiliki Jawa Barat, terbukti, tidak kalah oleh provinsi lain, termasuk Bali. Buktinya, tingkat kunjungan wisatawan mancanegara ke Tatar Pasundan selama Maret tahun ini, lebih tinggi daripada bulan sebelumnya.
Wisman yang berkunjung ke Jabar masuk melalui dua pintu, yaitu Bandara Husein Sastranegara dan Pelabuhan Muara Jati Cirebon. “Sebanyak 21.463 orang wisman berkunjung ke Jabar pada Maret 2014 melalui Bandara Husein Sastranegara Bandung, angka itu lebih tinggi 47,41 persen daripada kunjungan wisman ke Jabar pada Februari 2014, yang jumlahnya 14.560 orang,” ujar Kepala Bidang Statistik dan Distribusi Badan Pusat Statistik Jabar, Dody Gunawan Yusuf, Jumat (2/5/2014).
Dody meneruskan, kunjungan wisman ke Jabar melalui Bandara Husein Sastranegara itu, mayoritas asal Malaysia. Jumlahnya, tutur Dody, sebanyak 14.893 orang atau lebih tinggi 35,71 persen daripada Februari 2014, sejumlah 10.974 orang.
Selain Malaysia, sambung Dody, wisman asal Singapura yang datang ke Jabar melalui bandara kebanggaan publik Jabar, khususnya, Kota Bandung, itu pada Maret 2014, juga lebih banyak daripada bulan sebelumnya. Pada Maret 2014, kata Dody, jumlah wisman Singapura melalui Husein Sastranegara jumlahnya 5,008 orang. Sedangkan pada Februari, jumlahnya 2.389 orang.
Dody menambahkan, kunjungan wisman ke Jabar juga terjadi melalui Pelabuhan Muara Jati, Cirebon, yang mayoritas merupakan kru kapal. Pada Maret 2014, volume kunjungannya juga tumbuh positif. Jumlahnya, sebut Dody, sebanyak 75 orang, Angka tersebut, jelas dia, lebih tinggi 29,31 persen daripada kunjungan pada Februari 2014, yang banyaknya 58 orang. (ADR)