Umuh Minta Persib Tidak Paksakan Diri

Persib
Persib Bandung

JABARTODAY.COM – SOREANG

 

Meski menang telak atas tamunya Persita Tangerang, Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar telah mewanti-wanti anak buahnya untuk tidak memandang remeh lawannya yang berada di beberapa tingkat di bawah mereka.

 

“Saya sudah ngasih arahan supaya ga nganggap rendah lawan. Karena yang berhadapan dengan Persib punya motivasi kuat,” ujar Umuh usai pertandingan di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (15/4).

 

Umuh sendiri sudah mengingatkan agar anak asuhnya tidak lengah saat unggul 3-0, namun tendangan bebas striker Persita Christian Carrascao menggagalkan keinginan Persib untuk mendapatkan clean sheet.

 

Umuh juga meminta agar pemain Persib tidak terlalu memaksakan diri melihat kualitas Persita yang berada di bawah timnya. Apalagi, katanya, beberapa hari mendatang akan menghadapi musuh besar mereka, yakni Arema Indonesia.

 

“Saya tekankan jangan dipaksakan, tapi ini luar biasa. Skor puas, sudah bagus, karena kebetulan Persita di bawah kita. Apalagi dengan Arema, anak-anak harus hati-hati dan istirahat total,” paparnya.

 

Disinggung soal diturunkannya pemain muda Maung Bandung, Sigit Hermawan, Umuh menyebut itu tidak masalah. Ditambah, posisi Persib yang sudah unggul jauh dari lawannya.

 

“Untuk saya penggantian tidak masalah, permainan kita di atas. Asri (Akbar) tadi mau main, tapi pelatih bilang ini kesempatan,” terangnya.

 

Dalam laga tersebut, Persib sendiri membekuk tamunya dengan skor 5-1 melalui gol yang dilesakkan Tony Sucipto (2), M. Ridwan, Airlangga, dan Sergio Van Dijk. Berkat hasil ini, Persib merangkak naik ke posisi 4 klasemen sementara Indonesia Super League 2012/2013. (VIL)

Related posts