Ulama pun Dapat Asuransi

JABARTODAY.COM – BANDUNG

Para ulama di Kota Bandung saat ini dapat dengan tenang menjalani aktivitasnya. Itu dikarenakan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandung memberikan asuransi kecelakaan gratis selama setahun.
Ketua MUI Kota Bandung, Miftah Faridhl, mengungkapkan, sebanyak 500 ulama mendapatkan santunan khusus untuk kecelakaan dan kematian yang diakibatkan kecelakaan. “Santunan yang akan diberikan sekitar Rp 5 juta hingga Rp 15 juta,” ujar Miftah kepada wartawan, Selasa (11/9).
Tahun 2011 lalu, MUI hanya mengasuransikan pengurus MUI Kota Bandung saja. Sedangkan tahun ini, MUI akan mencoba hingga ulama di Kantor Urusan Agama (KUA) tingkat kecamatan dan kelurahan. Para ulama tidak dipungut biaya satu rupiah pun. Sedangkan, untuk donator yang membiayai, Miftah tidak ingin menyebutkan namanya. “Adalah hamba Allah yang menyumbangkannya,” katnya.
Penandatanganan MoU untuk asuransi ini dilakukan oleh Ketua MUI Kota Bandung dan Direktur Utama Asuransi Takaful Keluarga Trihadi Deritanto, yang disaksikan Wakil Walikota Bandung Ayi Vivananda.
“Asuransi yang diberikan untuk ulama di sini, baru berupa asuransi kecelakaan. Untuk asuransi kesehatan belum ada. Itu baru akan di-launching,” ujar Trihadi.
Menurut Miftah, persyaratan yang diajukan cukup hanya fotokopi KTP dan mengisi formulir pendaftaran.
Kata Miftah, meski ada ulama yang belum terdaftar di MUI, dirinya tetap mempersilahkan mereka yang ingin memiliki asuransi untuk mendaftar sepanjang tahun 2012. “Sambil mendaftarkan asuransi, kita juga dapat mendata para ulama yang belum terdaftar,” pungkasnya. (AVILA DWIPUTRA)

Related posts