Sebuah Gudang Kimia Terbakar

ilustrasi (smehealthandsafety)
ilustrasi (smehealthandsafety)

JABARTODAY.COM – BANDUNG Sebuah gudang besar berisi bahan kimia dilalap si jago merah pada pukul 15.00, Minggu (2/6). Namun, berkat kecepatan petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung, api yang berasal dari gudang milik PT Inter Chemp yang terletak di Jalan Cicukang, RT 3/3, Kelurahan Caringin, Kecamatan Bandung Kulon itu dapat ditanggulangi dan tidak merembet ke bangunan lainnya.

Dipimpin langsung oleh Kepala Diskar Kota Bandung, Hikmat Ginanjar, petugas langsung meluncurkan 4 unit mobil pemadam, 1 unit mobil Rescue, serta 1 unit ambulance dari PMI kota Bandung untuk melakukan pemadaman. Hanya dalam waktu 20 menit api dapat dijinakkan, namun petugas sempat kesulitan dalam memadamkan kobaran api karena semua yang ada di gudang tersebut adalah barang yang mudah terbakar serta dapat menimbulkan ledakan yang amat sangat.

Hikmat mengatakan, di dalam gudang seluas 200 m2 terdapat bahan kimia seperti Sodium, asam sulfat, HO, juga Kormik yang mudah meledak. “Ada bahan kimia yang kena air malah menjadi kobaran api, makanya kami sangat hati-hati sekali,” ujar Hikmat di lokasi kejadian.
Sang pemilik gudang, Erik, tidak berada di lokasi karena sedang berada di Jakarta. Sedangkan asal muasal api belum diketahui, karena masih dilakukan penyelidikan oleh pihak Kepolisian Sektor Bandung Kulon.

Dalam insiden itu tidak terdapat korban jiwa. Meski begitu, kaki salah satu petugas pemadam melepuh akibat cairan kimia. Usai dipantau selama satu jam dan dirasakan aman, seluruh petugas meninggalkan lokasi kebakaran. (VIL)

Related posts