JABARTODAY.COM – SUBANG Musala Al-Fadilah menjadi salah satu sasaran renovasi dalam TNI Manunggal Membangun Desa ke-108 yang bertempat di Kampung Cibarubus RT 22/11, Dusun Pangkalan, Desa Cijengkol, Kecamatan Serangpanjang.
Dandim 0605 Subang Letkol (Arh) Edi Maryono mengatakan, saat ini musala tersebut mulai terlihat indah, padahal pengerjaan di sasaran fisik tersebut baru memasuki hari kesepuluh yang dikerjakan Satgas TMMD Reguler 108 di wilayah Kabupaten Subang.
“Rehab musala ini mulai dikerjakan lima hari, yang mana pengerjaannya dilakukan oleh Satgas TMMD bersama masyarakat sekitar. Hari ini kita mulai pengecatan, sebagian melakukan pengerjaan bagian dinding,” pungkasnya. (*)