Kurikulum Dirombak, Kini SD Hanya 6 Mata Pelajaran

(GAMBAR ILUSTRASI: ISTIMEWA)

JABARTODAY.COM – BANJARMASIN

Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Bidang Pendidikan, Musliar Kasim, mengatakan, kurikulum pendidikan sekolah dasar (SD) akan segera diubah. Dalam kurikulum yang baru itu, jumlah pelajaran di SD jadi enam mata pelajaran.

“Saat ini pelajaran di SD cukup banyak.Sehingga, pendidikan menjadi tidak fokus atau seakan kehilangan arah. Di sisi lain, siswa SD juga menjadi sangat terbebani dengan berbagai mata pelajaran yang cukup banyak. Padahal, mata pelajaran tersebut belum tentu sesuai dengan kebutuhan pendidikan untuk siswa setingkat sekolah dasar,” kata Musliar di Banjarmasin, kepada ANTARA, Kamis (4/10).

Kata Musliar, dalam kurikulum baru yang saat sedang disusun oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), enam mata pelajaran yang disampaikan di SD yaitu Agama, Pendidikan Pancasila, Bahasa Indonesia, Matematika dan Seni Budaya, serta Olahraga dan Kesehatan.

“Dimasukkannya seni budaya menjadi mata pelajaran di sekolah bertujuan agar  nilai-nilai budaya yang sempat berkurang, kembali bisa dimaknai oleh para pelajar, Mereka bisa mendapatkan nilai budi pekerti yang lebih baik,” ujarnya.

Selanjutnya Musliar mengatakan, kini juga sedang disusun kurikulum yang lebih menyenangkan dan bersifat terapan. Anak-anak, kata dia, tidak lagi merasa bosan untuk belajar, karena cara menyampaikan mata pelajaran yang tidak menyenangkan.

“Banyak anak-anak, ketika gurunya tidak masuk sekolah justru senang, karena mereka terbebas dari tugas belajar. Kaka ke depan sistem ini harus dibalik, anak-anak harus senang belajar,” katnaya.

Menurut dia, perubahan lainnya, yaitu sistem pembelajaran juga akan dilaksanakan secara sistematis dan terintegrasi. Antara pelajaran satu dengan yang lainnya bisa saling mendukung dan saling berkaitan. (DEDE SUHERLAN)

 

Related posts