KPU Gelar Sosialisasi untuk Pemilih Pemula

(FOTO: ISTIMEWA)

JABARTODAY.COM –  BANDUNG

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung mulai mensosialisasikan tata cara pemilihan kepada pemilih pemuda, terutama kalangan SMA/SMK/MA di Kota Bandung. Diutamakannya pemilih pemula, lantaran mereka berpotensi dalam menyukseskan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2013 mendatang. Puluhan siswa-siswi berperan aktif pada sosialisasi yang digelar di Hotel Lingga, Jumat (19/10).

Komisioner KPU Kota Bandung, Heri Sapari, mengatakan, pengenalan proses pemilu sangat penting dilakukan kepada pemilih pemula, terutama mereka yang berusia 17 tahun. “KPU sebagai penyelenggara pemilu dibantu dengan pihak terkait lainnya, harus mampu memberikan kesan awal yang baik tentang pentingnya suara mereka dalam pemilu,” ujar Hari, saat ditemui di Hotel Lingga, Jalan Soekarno-Hatta.

Ditambahkan Heri, suara para pemilih muda tersebut dapat menentukan pemerintahan selanjutnya. “Pemahaman yang baik itu diharapkan dapat menjadi motivasi untuk terus menjadi pemilih yang cerdas,” ujarnya.

Dikatakan Heri, saat ini jumlah pemilih di Kota Bandung mencapai 1,9 juta jiwa. Dari data itu, sebanyak 20 persennya merupakan pemilih pemula.

KPU Kota Bandung berharap, kegiatan sosialisasi ini dapat dijadikan sebagai bahan dan sarana untuk memberikan informasi kepada siswa-siswi SMA/SMK/MA Kota Bandung. Mereka diharapkan mengerti dan memahami hak dan kewajiban Warga Negara Indonesia dalam proses penyelenggaraan demokrasi, khususnya dalam pelaksanaan pemilu.

Di samping itu, dengan adanya sosialisasi, para pemilih pemula diharapkan dapat memiliki political awareness, political knowledge dan political will tentang pemilu/pemilukada. “Sehingga dapat meningkatkan angka partisipasi pemilih Kota Bandung pada pemilu/pemilukada gubernur akan datang,” pungkas Heri. (AVILA DWIPUTRA)

 

Related posts