Tahun Depan, Arsenal Main di Jakarta

JABARTODAY.COM – JAKARTA

Klub Liga Utama Inggris Arsenal memastikan akan bermain di Jakarta pada 2013 mendatang.  Kesempatan ini merupakan kebanggaan tersendiri tidak saja bagi tuan rumah Indoensia, namun juga bagi pihak internal Arsenal sendiri.

Ini berarti tim sepakbola dunia berjuluk “The Guners” ini akan kembali ke Indonesia setelah kunjungan sebelumnya yang  merupakankunjungan pertamanya pada tahun 1983. Kunjungan ini merupakan bagian tak terpisahkan dari kunjungan tim tersebut ke berbagai negara.

Arsenal Chief Executive Ivan Gazidis mengatakan bahwa dia bangga bisa berkunjung ke Indonesia.
“Sangat bangga rasanya bisa mengunjungi Indonesia lagi setelah 30 tahun berlalu,” kata Ivan Gizidis dengan mimik bangga.

“Kami tahu bahwa Arsenal mendapatkan dukungan dari masyarakat Indonesia dan kami sedang mendekatkan klub kepada penggemar,” kata Gazidis “Kami juga sedang mempelajari warisan dan budaya negeri ini.” cetusnya [Alfian]

Related posts