JABARTODAY.COM – BANDUNG Aksi pencurian bisa terjadi di mana saja, tidak terkecuali di Stadion Siliwangi. Kepolisian Resor Kota Besar Bandung sendiri mengungkap dalam kompetisi Indonesia Super League musim ini, beberapa orang kehilangan kendaraan bermotornya.
Dikatakan Kepala Bagian Operasi Polrestabes Bandung, Ajun Komisaris Besar Diki Budiman, dalam pertandingan Persib Bandung melawan Persipura Jayapura, 3 motor raib digondol orang. “Ketika pertandingan terakhir lawan Persiwa, 3 motor dan 1 mobil hilang,” ujar Diki usai Rapat Koordinasi Linsek Pengamanan Pertandingan Persib Bandung vs PSPS Pekanbaru, di Mapolrestabes Bandung, Selasa (26/2).
Kehilangan itu, selain niat pelaku, juga disebabkan kelakuan para penonton yang seenaknya memarkir kendaraan di bukan tempatnya. Menurut Diki, penonton langsung menaruh kendaraannya dan pergi begitu saja. “Kebanyakan pada saat akan masuk lapangan, para bobotoh menyimpan motor di sembarang tempat, sehingga pada saat pulang motor sudah tidak ada,” terangnya.
Oleh karenanya, Diki mengimbau para bobotoh atau penonton yang akan menyaksikan pertandingan Persib, untuk memarkirkan motor di tempat yang telah disediakan.
“Panpel kan sudah menyediakan tempat parkir tidak jauh dari lapangan golf, dan Armed yang posisinya di dekat Stadion Siliwangi. Kita minta bobotoh dan penonton mengikuti aturan yang sudah disiapkan panpel,” tandasnya. (AVILA DWIPUTRA)