JABARTODAY.COM – BANDUNG — Memasuki paruh kedua 2016, jumlah pelanggan PT PLN, khususnya, di Jabar, mengalami peningkatan. “Hingga akhir Juli 2016, jumlah pelanggan kami di Jabar, totalnya mencapai 12.183.678 pelanggan. Sebanyak 11.475.326 di antaranya adalah pelanggan rumah tangga,” tandas General Manager PT PLN Distribusi Jawa Barat (DJB), Iwan Purwana.
Soal tambah daya, Iwan menyatakan, dalam dua bulan terakhir, pertumbuhan pelanggan yang mengikuti tambah daya gratis cukup signifikan Pada Juni 2016, jumlah pelanggan Rumah Tangga daya 1.300 Volt Ampere (VA) sebanyak 1.406.884 pelanggan. Bulan berikutnya, sambung Iwan, menjadi 1.433.597 pelanggan. “Sementara pelanggan Rumah Tangga 900 VA, pada Juli 2016, mencapai 4.232.588 pelanggan,” ungkapnya.
Iwan meneruskan, pihaknya terus berupaya untuk menambah jumlah pelanggan. Menurutnya, hingga akhir Agustus 2016, sekitar 29 ribu lebih pelanggan PLN, yaitu pelanggan rumah tangga 900 VA menjadi 1.300 VA, mendaftar tambah daya listrik gratis. (ADR)