Berbaur dengan Warga, Satgas TMMD Berikan Keterampilan dan Motivasi

JABARTODAY.COM – SUBANG Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 0605/Subang saat ini sangat peduli dan fokus dalam kegiatan yang telah ditentukan. Namun begitu, mereka pun tetap tidak mengabaikan masyarakat disekitarnya, termasuk remaja yang ikut turut serta, jika ada kegiatan di desa tanpa mengurangi tugas pokok sebagai satgas TMMD.

Anggota Satgas TMMD selalu memanfaatkan waktu istirahat mereka untuk berbaur dengan anak-anak sekolah di sekitarnya. Mereka mengajarkan keterampilan, kesenian, dan menata lingkungan agar sehat, serta memotivasi dengan berbagai pengalaman yang telah dilakoni selama ini. Hal ini sangat penting, selain membantu masyarakat lebih terampil juga memberikan bekal buat generasi muda penerus bangsa yang kita cintai.

Masyarakat yang berada di sekitar lokasi TMMD, yakni Dusun Kiara Komeng, Desa Telagasari, Kecamata Serang Panjang, Kabupaten Subang, merasa sangat senang karena dapat bergaul dengan prajurit TNI, serta mendapat sejumlah pengalaman.

“Warga setempat sangat senang bisa berbaur dengan anggota Satgas TMMD, disela-sela kegiatannya. Itulah salah satu wujud nyata kemanunggalan TNI terhadap rakyat (dari rakyat, untuk rakyat),” ujar Pasiter Kodim 0605/Subang Kapten Arm Agus Supriyadi, Sabtu (4/7/2020).

Menurutnya, saat ini momen yang tepat, selain infrastrukturnya jadi, kualitas manusianya bagus, yang disebabkan hasil bimbingan anggota Satgas TMMD. Diharapkan dengan pelaksanaan TMMD ke-108 ini, selain dapat memajukan infrastruktur, bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.

Berita Terkait

“Program TMMD tidak hanya membangun infrastruktur, tapi juga membangun warga setempat agar lebih mencintai negara, mau membantu sesama, dan bekerja keras untuk meningkatkan perekonomian warga dengan berbekal keterampilan yang diberikan Satgas TMMD,” pungkas Agus. (*)

Related posts